Selasa, 26 Maret 2013

Cara membuat aplikasi launcher pada visual basic 6.0


Hallo semua, kali ini saya akan menunjukkan cara membuat aplikasi launcher dengan vb, fungsi dari launcher ini adalah utk menjalankan suatu sistem aplikasi seperti software,games dan lain-lain. Caranya cukup gampang. pertama kalian harus membuka aplikasi vb terlebih dahulu.

1.buka aplikasi visual basic ,selanjutnya pilih standard exe lalu klik ok.
2.setelah itu, buatlah 2 command button yang nantinya akan diberi perintah untuk launcher dan exit caranya adalah dengan mengambil icon di sebelah kiri layar desktop.
3.Setelah memunculkan command button, klik 2 kali pada salah satu command button sehingga muncul jendela coding/code.
4.selanjutnya ketik Shell "Alamat program", vbNormalFocus
5. ganti Alamat program dengan alamat yang anda inginkan, contohnya seperti ini : C:\Program Files\Counter-Strike Xtreme V6\Counter Strike Xtreme.exe
6.setelah itu kembali ke jendela project,dan sekarang kita membuat perintah exit, klik 2x pada command button. lalu ketik end . 
7. akhirnya aplikasi launcher bisa dijalankan, untuk mencobanya klik icon start pada menubar.


SELAMAT MENCOBA :D

0 komentar:

Posting Komentar